

Foto: Food Tray SUS 304
Video Kunjungan ke Pabrik Food Tray
Cikarang MWi, Yayasan Dapur Santri Indonesia kebanjiran PO untuk pengadaan Food Tray SUS 304. “Untuk memenuhi permintaan Dapur Makan Bergizi Gratis (Program Unggulan Prioritas Presiden Prabowo) yang akan medirikan Dapur sebanyak 30.000 Dapur di Tahun 2025 ini.”, Kata Bang Yon (Sapaan Bambang Sudiyono Ketua DSI) di sela sela kunjungan ke Pabrik Food Tray di Kawasan Industri Cikarang tanggal 25 Maret 2025.
Selanjutnya BangYon mengingatkan: “Buat rekan rekan mitra Dapur MBG mulai sekarang pikirkan kembali untuk beli Food Tray yang produksi dalam negeri, jangan yang import, sesuai Instruksi Presiden Prabowo bulan Maret 2025″.
Arahan Presiden: “Dilarang Import Food Tray”
Kebutuhan Food Tray Untuk 30ribu Dapur MBG
Setiap Dapur MBG (Makan Bergizi Gratis) akan memberikan makan untuk anak sekolah mulai tingkat PAUD, TK, SD, SMP, SMA, SMK dan Pesantren sebanyak 3000 porsi per hari. Kebutuhan Food Tray 3000 pcs dipakai dan 1000 pcs untuk persiapan esok harinya. Jadi 1 Dapur MBG memerlukan Food Tray 4000 pcs. Bila dihitung kebutuhan 30 ribu Dapur tahun 2025 diperlukan Food Tray sebanyak 120 jt Pcs.
Lebih lanjut Bang Yon mengatakan “Bagi rekan2 yang mau bermitra dengan BGN untuk mendirikan Dapur Makan Bergizi Gratis, bisa hubungi Yayasan Dapur Santri Indonesia di Cabang terdekat. Kami akan melakukan pendampingan sampai dapat SPK dari BGN. Semuanya Gratis tanpa dipungut biaya.”
Dari pantauan Tim MWi, untuk biaya membuat Dapur MBG diperlukan anggaran 500jt – 3,5 Miliar rupiah tergantung lokasi. Biaya 3,5M bila dibangun dari nol.
Kontak Yayasan Dapur Santri Indonesis hubungi Ibu Indah di nomor WA 082172201938. (Tim).
